Dalam dunia bisnis, Tawar-Menawar sudah menjadi hal yang lumrah. Itu hukum pasti dalam perniagaan. Tentu saja judul di atas sangat tidak relevan bila dihubungan dengan dunia bisnis. Kendati demikian Ada pesan lain yang hendak disampaikan. Bukan menolak apa yang dahulu telah ditetapkan dan hingga kini hidup dalam praktek keseharian; tetapi sekedar mengambil potret singkat, di mana dari waktu ke waktu ia secara perlahan bergeser ke arah yang lazimnya di rumah niaga. Ini yang disoroti. Ada yang melihatnya sambil menggerutu; dan tanpa sepatah kata pun mengangguk tanda setuju sebagai sebuah titipan. Terhadap yang disoroti; ada sebagian orang yang dengan caranya sendiri berdiri mempertahankan perintah kepalanya; dan kadang-kadang diwarnai kontraditatif yang cukup banyak makan waktu. Ini seperti sebuah pasar tradisional. Penganut faham yang sama dibeberapa tempat memiliki cara yang agak berbeda, dan bisa dinilai tradisi pasarnya hampir tidak ada. Jarang ditemukan tawar menawar yang larut; sebab semua itu bukan hanya hari ini, melainkan berkesinambungan yang selalu mengedepankan relasi antara yang memberi maupun yang menerima.
Wednesday, December 12, 2018
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment